BSIP KEPRI LAKSANAKAN MONEV EX-POST KEGIATAN PERBENIHAN JAGUNG DI KABUPATEN BINTAN
Bintan – Senin (04/12), Tim Manajemen BSIP Kepulauan Riau yang dipimpin langsung Kepala Balai Dr. Ruslan Boy, S.P., M.Si, melaksanakan monev akhir kegiatan (Monev–Ex Post) pada Kegiatan Pebenihan Jagung Terstandar. Monev Ex–Post dilaksanakan pada kelompok tani Milenial Kreatif Desa Lancang Kuning, Kecamatan Bintan Utara Kabupaten Bintan varietas Jakarin seluas 2 Ha, petani kooperatornya terdiri dari Bapak Suroso, Surono, Sokiman dan Miswandi.
Adapun outputnya Kegiatan Perbenihan Jagung Terstandar adalah produksi benih jagung terstandar kelas benih pokok (SS) Sebanyak 3 Ton, sehingga Tim Manajemen BSIP Kepulauan Riau memastikan proses pasca panen sesuai standar sehingga benih bisa lulus sertifikat pasca dilaksanakan panen pada tanggal 04 November 2023 seluas 1 ha dan panen bersama pada tanggal 30 November 2023 seluas 1 ha. Benih yang telah berlabel nantinya akan didistribusikan kelompok tani yang ada di Provinsi Kepulauan Riau.